BRS April 2023 - Memasuki Ramadhan, Inflasi Tahun ke Tahun di Jakarta Sedikit Melambat - Badan Pusat Statistik Kota Jakarta Selatan

Untuk mendapatkan data BPS Kota Administrasi Jakarta Selatan silakan menghubungi via email bps3171@bps.go.id, PIC melalui link Instagram @bpsjaksel atau datang ke Pelayanan Statistik Terpadu Jl. Tanjung Barat Raya No 65 RT 12 RW 8 Pejaten Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, setiap hari kerja mulai pukul 08.30 s.d 15.30 WIB.

Selamat Hari Kemerdekaan 17 Agustus 2022 yang ke-77 tahun. Semoga Indonesia tetap berjaya dan makmur sentosa

Para aparatur sipil negara (ASN) dan pejabat publik di BPS Kota Jakarta Selatan  tidak menerima gratifikasi dalam bentuk apapun

BRS April 2023 - Memasuki Ramadhan, Inflasi Tahun ke Tahun di Jakarta Sedikit Melambat

Tanggal Rilis : 6 September 2023
Ukuran File : 3.81 MB

Abstraksi

Sepanjang Maret 2023, harga sejumlah barang dan jasa di Jakarta terpantau naik, terutama saat memasuki bulan puasa. Namun kenaikan tersebut relatif lebih rendah dibandingkan peningkatan harga pada bulan Maret tahun lalu. Hal ini membuat tingkat inflasi tahun ke tahun (yoy) pada Maret tahun ini sedikit mereda. Inflasi tahun ke tahun (yoy) pada Maret 2023 tercatat 4,00 persen, turun 0,07 persen poin dibandingkan bulan sebelumnya. Pemicu utama inflasi kali ini masih berasal dari kenaikan harga komoditas bensin (0,987 persen), kontrak rumah (0,313 persen), dan bahan bakar rumahtangga (0,194 persen). Bila ditinjau dari tingkat inflasi bulan ke bulan (mtm), Jakarta tercatat mengalami inflasi 0,36 persen, naik 0,17 persen poin dibandingkan bulan lalu. Inflasi tersebut dipicu oleh kenaikan biaya kontrak rumah (0,048 persen), upah asisten rumahtangga (0,039 persen), dan bensin (0,034 persen). Pada bulan ini, secara tahun ke tahun (yoy), inflasi Jakarta menempati urutan ke 83 dari 90 kota yang mengalami inflasi. Ini menunjukkan inflasi di Jakarta masih relatif lebih rendah dari kota-kota lain di Indonesia,

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Administrasi Jakarta Selatan (Statistics of Jakarta Selatan Municipality)Jl. Tanjung Barat Raya No.65 Pejaten Timur Pasar Minggu

 Jakarta Selatan

Telp (021) 27872810 Faks (021) 27872812

Email : bps3171@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik